Jumat, 24 Februari 2017

Merawat Knalpot Racing Rx King Tidak Cepat Berkarat dan Keropos

Merawat Knalpot Racing Rx King Tidak Cepat Berkarat dan Keropos


Perawatan dan pemeliharaan sepeda motor yang baik bukanlah hanya pada bagian mesinnya saja, namun pada bagian lain seperti knalpot juga wajib untuk dirawat dengan baik agar tetap awet dan tidak keropos. Knalpot Racing Rx King  sepeda motor telah mengalami transformasi yang beragam baik dari segi penampilan maupun suara dan kwalitas bahan maupun barang.

Selain sebagai instrument penyalur gas buang, knalpot juga mendukung tampilan. Makanya instrument ini juga butuh perawatan. Sebab knalpot ini rawan berkarat dan bocor, sehingga menghasilkan suara lebih berisik atau keras yang mengikuti putaran mesin. Enggak enak dan terkesan kurang baik.

Selain usia motor, karat pada peranti itu bisa terjadi karena perbedaan suhu antara di dalam dan di luar pipa knalpot. Karena kandungan garam (khususnya pantai) cukup tinggi di udara sekitar tunggangan, hujan yang memiliki kadar asam yang tinggi pula, sehingga kotoran yang menempel akan lumer dan mudah menimbulkan korosi.

Nah, coba intip dan lihat leher atau manipole knalpotnya, pasti ada kerak, kotoran atau pun karatan. Trus, gimana cara biar gak karatan? Gampang! Biar awet dan tidak cepat keropos, maka knalpot motor kesayangan harus dirawat dan dipelihara. Silahkan Simak tips agar umur pakai komponen itu tahan lama.

0822 6650 9525 kanlpot racing rx king
0822 6650 9525 kanlpot racing rx king


1. Olesi leher Knalpot Racing Rx King dengan oli

Bagian dari knalpot yang paling sering dan gampang keropos adalah bagian leher atau manipole. Maklum, pipa leher merupakan bagian yang paling pertama terkena semburan hawa panas dari gas buang yang dihasilkan mesin.

Bila cairan atau kerak yang telah menempel atau guyuran air dengan tingkat kandungan garam dan keasaman yang tinggi menempel di bagian itu mengering karena suhu panas, maka berpotensi menimbulkan karat ataupun rusak dan mengeram. Timbunan karat itulah yang akan menggerogoti leher knalpot tersebut dan akhirnya bocor.

Oleh karena itu, sangat disarankan untuk melakukan perawatan leher atau manipole knalpot tersebut secara rutin dan berkala. Caranya cukup gampang, cuci bersih motor dengan menggunakan air yang bersih dan jangan menggunakan air keruh bekas campuran zat apapun. Kemudian, olesi pipa leher tersebut dengan oli mesin atau cairan silikon yang banyak tersedia di toko dan biarkan merata.

Pemanasan mesin selama 5 menit tersebut berguna untuk menetralisisasi kandungan garam dan tingkat keasaman di pipa leheran. Kedua unsur itu menempel di pipa knalpot dengan perantaraan air, debu, atau embun dan melaui gas buang yang dikeluarkan oleh mesin.


2. Sikat leher Knalpot Racing Rx King bila telah berkerak

Bila kotoran di bagian leher tersebut telah membentuk kerak, maka lakukan penggerusan. Caranya, gunakan sikat secara perlahan dari kawat dan jangan menggunakan kikir untuk membersihkan kotoran tersebut.

Sebelum olesan tersebut kering sebaiknya melakukan pemanasan mesin. Lakukan cara ini antara empat hingga lima menit hingga cairan yang berada di pipa leher benar-benar kering. “Lakukan perawatan seperti ini seminggu sekali agar knalpot awet

3. Bersihkan pipa bagian dalam dan mulut knalpot

Pipa bagian dalam di badan knalpot memang jarang sekali bermasalah sebab lokasinya yang berada di dalam dan terlindung menyebabkan bagian ini relatif lebih aman.

Namun, tidak menutup kemungkinan embun dan debu masuk ke bagian tersebut. Maka, potensi keropos atau rusak pun ada.

“Pada bagian badan hingga ujung knalpot, bagian yang paling mudah keropos adalah mulut atau ujung knalpot. Itu yang perlu perawatan.

Seperti halnya perawatan leher knalpot, perawatan badan dan ujung knalpot juga relatif mudah. Cukup mengolesi dengan oli atau menyemprotkan cairan silikon melalui lubang mulut knalpot. Setelah itu panasi mesin motor.

“Pemanasan mesin itu cukup empat hingga lima menit agar oli atau cairan silikon menguap dan kandungan garam dan tingkat keasaman kembali netral,” tips home industri knalpot purbalingga

Lakukan perawatan ini sepekan sekali. Perlakuan seperti itu berlaku untuk knalpot standar bawaan dari pabrik maupun knalpot racing atau aftermarket


Tidak ada komentar:

Posting Komentar